Social Icons

Selasa, 22 Januari 2013

Vitamin D Menguatkan Otot

Jika Anda sudah rajin berolahraga demi mendapatkan bentuk tubuh tegap dan berotot, jangan lupakan kecukupan vitamin D. Studi terbaru menyebutkan vitamin ini merupakan kunci untuk mendapatkan otot kuat.

Tim peneliti melakukan penelitian terhadap 419 orang dewasa (usia 20-76 tahun). Setelah memperhitungkan berbagai faktor seperti usia, jenis kelamin, indeks massa tubuh, dan tekanan darah, para peneliti menyimpulkan bahwa responden yang memiliki kadar vitamin D cukup tinggi memiliki otot yang lebih kuat. Konsistensi yang paling nyata tampak pada kekuatan otot lengan.

Selama ini vitamin D memang lebih dikenal karena kemampuannya untuk membantu tubuh menyerap kalsium. Namun menurut penelitian vitamin D juga penting dalam membentuk serat otot. Vitamin ini terutama bermanfaat untuk otot-otot di tubuh bagian atas.

Untuk mereka yang ingin mendapat otot kuat, disarankan untuk mendapatkan vitamin D 600 IU setiap hari, yang setara dengan 3 ons salmon masak atau 3 ons tuna kalengan. Sumber lainnya adalah telur, susu dan sereal yang diperkaya, serta tentu saja sinar ultraviolet.


Sumber :
»»  READMORE...

Sering Berbohong Pengaruhi Kesehatan


Setelah 13 tahun hidup dalam penyangkalan, akhirnya pebalap sepeda AS, Lance Armstrong, memilih untuk menuturkan kebenaran. Pengakuan kepada publik bahwa ia melakukan doping itu membuatnya merasa terbebaskan, merasa lebih baik.

Sekali seseorang mulai berbohong, ia akan masuk ke dalam kebohongan-kebohongan berikutnya. Hidup dalam kebohongan juga akan berpengaruh pada fisik dan mental seseorang.

Simak apa saja yang akan terjadi pada tubuh jika kita hidup dalam kebohongan.

1. Selalu cemas
Saat kita menyimpan rahasia, secara alamiah kita akan berusaha untuk tidak mengingatnya. Namun hal itu justru akan membuat kita terus memikirkannya. Sudah menjadi hal yang wajar ketika kita dilarang untuk tidak memikirkan tentang "gajah", misalnya, maka kita akan terus mengingat gajah.  Itulah mengapa orang yang menyimpan kebohongan juga cenderung selalu dilanda kecemasan karena takut orang lain mengetahuinya.

2. Mengganggu pikiran
Rahasia atau kebohongan sama seperti lampu yang terus berkedip atau rekan kerja yang mengganggu. Dalam riset yang dilakukan tim dari Universitas Virginia diketahui mereka yang menyimpan rahasia mengerjakan tugas dengan lambat dibanding rekannya. Mengapa? Ini karena rahasia tersebut mengganggu pikiran.

3. Mengganggu kesehatan
Penelitian menunjukkan, orang yang menyimpan trauma atau rahasia gelap dalam hidupnya lebih terganggu kesehatannya. Misalnya saja, korban Holocaust yang bersikap terbuka tentang pengalamannya, memiliki status kesehatan lebih baik. Sementara pria pengidap HIV yang menyimpan jati dirinya sebagai homoseksual meninggal lebih cepat dibanding rekannya yang lebih terbuka.




Sumber :
»»  READMORE...

5 Hal yang Mempercepat Metabolisme

Tubuh juga membutuhkan metabolisme yang cepat agar makanan yang Anda makan segera menjadi energi dan tidak bertumpuk menjadi lemak. Ada yang dapat Anda lakukan untuk mempercepat metabolisme sekaligus menekan nafsu makan. Cobalah lakukan 5 hal ini:

1. Jangan lewatkan sarapan. Jika Anda sibuk di pagi hari, akan menjadi godaan yang besar untuk melewatkan sarapan, namun jangan biarkan ini terjadi. Tubuh Anda tidak diisi makanan semalaman ketika tidur, sarapan akan menjadi waktu makan terpenting dalam sehari.  Jika Anda melewatkan sarapan, tubuh akan kelaparan sehingga dapat memperlambat metabolisme. Ini berarti tubuh akan sangat lambat mencerna di waktu makan selanjutnya.

2. Mulai hari Anda dengan protein. Protein merupakan zat gizi yang penting untuk tubuh. Protein juga dapat membuat kenyang lebih lama. Oleh karenanya sertakan protein dalam diet Anda. Telur adalah pilihan yang baik.

3. Hindari sirup jagung tinggi fruktosa. Tidak semua gula itu sama. Meskipun konsumsi gula berlebihan dapat mengganggu kesehatan secara umum. Namun fruktosa dapat lebih berpengaruh buruk, karena konsumsi fruktosa tidak akan membuat tubuh merasa kenyang, meskipun sudah banyak mengonsumsinya.

4. Makan kacang-kacangan. Kacang mengandung banyak serat yang berarti tubuh memerlukan usaha lebih untuk mencernanya. Inilah yang menyebabkan metabolisme tubuh bekerja lebih cepat.

5. Makan makanan pedas. Studi menunjukkan lada hitam memiliki kandungan yang dapat mencegah sel lemak terbentuk. Dan cabai jalapeno dapat membakar lemak di sekitar perut.



Sumber :
Everyday Health
»»  READMORE...

Senin, 21 Januari 2013

Mengapa Serigala Liar dan Anjing Bersahabat?


 
Gary Kramer/US Fish and Wildlife Service Serigala abu-abu (Canis lupus)

MASSACHUSETS,Anjing dan serigala merupakan spesies yang sama, Canis lupus. Namun demikian, keduanya menunjukkan respon berbeda saat menghadapi manusia. Serigala cenderung liar sementara anjing bersahabat.

Kathryn Lord, peneliti biologi evolusi dari University of Massachusetts Amherst meneliti perbedaan perilaku tersebut. Ia melakukan tes pada 7 serigala dan 43 anjing untuk melihat responnya pada bau, bunyi dan cahaya.

Lord juga menganalisis periode kedua jenis hewan itu mulai bersosialisaso dengan lingkungannya, mulai berjalan dan menjelajah. Periode ini sangat menentukan respon suatu spesies pada lingkungan sekitarnya di masa setelahnya.

Riset mengungkap, anjing dan serigala sama-sama mengembangkan kemampuan membaui setelah 2 minggu, mendengar setelah 4 minggu dan melihat setelah 6 minggu. Tapi, keduanya memasuki masa sosialisasi pada waktu yang berbeda. Serigala mengalami setelah 2 minggu, anjing setelah 4 minggu.

Lord menuturkan, serigala sudah mulai berjalan dan menjelajah saat umur 2 minggu, dimana mereka masih belum punya kemampuan melihat. Untuk menjelajah, mereka mengandalkan kemampuan membaui lingkungannya.

"Saat anak serigala mulai mendengar, mereka takut akan suara baru. Dan, saat mereka mulai melihat, mereka juga takut akan stimulai cahaya. Serigala mengalami shock sensorik yang tak dialami anak anjing," kata Lord seperti dikutip Science Daily, Kamis (17/1/2013).

Saat serigala sudah menjelajah dan mengenal dunia, anjing masih diam, bahkan belum bisa berjalan ke sekelilingnya. Perbedaan perkembangan ini menentukan sifat liar pada serigala dan sikap yang cenderung bersahabat pada anjing.

Pengetahuan tentang perkembangan anjing dan serigala menentukan cara pendekatan kedua jenis yang berada di penangkaran. Untuk membuat anjing tak takut, hanya butuh 90 menit interaksi pada usia 4-6 minggu. Sementara dengan serigala, butuh interaksi hampir 24 jam. Riset ini dipublikasikan di jurnal Ethology.
Sumber :
»»  READMORE...

Stroberi dan Bluberi Cegah Serangan Jantung

Kabar gembira bagi Anda penggemar buah-buahan jenis beri. Menurut penelitian, wanita yang rutin mengonsumsi buah stroberi atau bluberi beresiko lebih rendah terkena serangan jantung.

Penelitian yang dimuat dalam jurnal Circulation ini menunjukkan, wanita yang sering makan buah beri risikonya 32 persen lebih rendah mendapat serangan jantung dibanding yang makan buah-buahan itu sebulan sekali.

Bluberi dan stroberi adalah buah yang tinggi kandungan flavonoid-nya, terutama jenis antosianin, yang diketahui bermanfaat untuk melawan terjadinya plak penyebab serangan jantung.

Penelitian terbaru mengenai manfaat buah beri itu meliputi 93.600 wanita berusia 25-42 yang berpartisipasi dalam Nurses Health Study II. Pola makan para partisipan ini dicatat setiap empat tahun selama periode 18 tahun. Pada akhir penelitian, terdapat 405 responden yang kena serangan jantung.

"Rajin mengonsumsi buah-buahan beri, bahkan pada usia muda akan menurunkan risiko serangan jantung di kemudian hari," kata Aedin Cassidy, ketua departemen nutrisi dari Norwich Medical School di Universitas East Angelica, Inggris.

Pada studi tahun 2012 yang dimuat dalam American Journal of Medicine juga disebutkan bahwa wanita yang sering mengonsumsi antioksidan dari makanan, risikonya terkena serangan jantung turun sampai 20 persen dalam periode 10 tahun mendatang.


Sumber :
Huffington Post
»»  READMORE...

Ini Dia Makhluk Laut Paling Beracun

Paramedics Ubur-ubur kotak atau Tawon laut (Chironex fleckeri)

 
Apa makhluk laut paling mematikan? Jawabannya adalah tawon laut atau ubur-ubur kotak. Racun hewan ini bisa menyebabkan kematian pada manusia.

Tawon laut memiliki bentuk tubuh kotak serta tentakel dengan nematosit, bagian yang kaya akan racun. Racun spesies ini jika diinjeksikan pada manusia bisa menyebabkan paralisis hingga kematian dalam waktu hanya beberapa menit setelah sengatan.

Ada 50 jenis tawon laut yang ada di dunia. Spesies tawon laut yang paling beracun adalah tawon laut Australia (Chironex fleckeri), ditemukan di perairan Indi-Pasifik. Tawon laut sekaligus yang terbesar di dunia. Diameter tubuhnya mencapai 31 cm dengan panjang tentakel mencapai 300 cm atau 3 meter.

Ubur-ubur kotak berbeda dengan ubur-ubur lainnya. Karakteristik uniknya adalah kemampuan untuk berenang.

Dituliskan National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA), tawon laut mampu berenang dengan kecepatan 7,4 km/jam, sementara ubur-ubur lain hanya mengikuti arus. Tawon laut juga memiliki kluster mata sehingga mampu melihat.

Ilmuwan percaya, dengan kemampuan berenang dan melihat, tawon laut mampu berburu mangsa, utamanya udang dan ikan kecil.
Sumber :
»»  READMORE...

Dinosaurus dengan Senyum Tak Terlupakan

Octavio Mateus Kaatedocus siberi


LOURINHA, Spesies dinosaurus baru terungkap lewat analisis fosil di Wyoming, Amerika Serikat. Spesies tersebut unik karena memiliki gigi besar, membuatnya menjadi dinosaurus dengan senyum tak terlupakan.

Dinosaurus spesies baru itu bernama Kaatedocus siberi. Temuannya dipublikasikan di Journal of Systematic Paleontology baru-baru ini.

Dinosaurus ini berjalan dengan empat kaki, memiliki leher panjang dan ekor yang mampu mencambuk. Diketahui, dinosaurus ini adalah nenek moyang golongan dinosaurus Diplodocus, dinosaurus lain yang juga memiliki senyuman atau seringai khas.

"Kaatedocus memiliki gigi berbentuk seperti pensil di bagian depan moncongnya," kata Octavio Mateus, paleontolog dari Universidade Nova de Lisboa dan Museu da Lourinha yang menemukannya, seperti dikutip Discovery, 19 Desember 2012.

Mateus mengatakan, dinosaurus jenis baru ini memakan tumbuhan. Gigi yang dimilikinya tidak mampu mengunyah. Gigi yang unik membuat dinosaurus ini memiliki senyum khas. Menurut Mateus, tengkorak Kaatedocus yang dianalisis pun sudah menunjukkan senyuman itu.

Dinosaurus ini memiliki ukuran lebih kecil dan lebih tua dari dinosaurus kerabatnya, Diplodocus. Studi spesies ini mampu mengungkap evolusi Siplodocus.
 
Sumber :
DISCOVERY
»»  READMORE...